PERAN TEKNOLOGI DAN MEDIA DALAM PEMBELAJARAN ABAD 21
picture source :edtechreview.com |
Peran guru dalam pembelajaran era digital menuntut keahlian guru
untuk menerapkan solusi yang tepat terhadap berbagai permasalahan juga menuntut
kemampuan beradaptasi terhadap perubahan lingkungan. Perubahan tersebut
membutuhkan orientasi baru dalam pendidikan, yaitu pendidikan yang menekankan
pada kreativitas, inisiatif, inovatif, komunikasi dan kerjasama. Dalam era
digital, dibutuhkan guru yang mampu mengikuti perkembangan zaman, dapat memainkan
berbagai peran sebagai pembawa perubahan, konsultan pembelajaran; yang memiliki
rasa kemanusiaan dan moral yang tinggi, dan sensitivitas sosial, serta
berpikiran rasional dan jujur, sehingga mampu bekerja dengan baik dalam
lingkungan pendidikan yang dinamis. Artikel ini membahas peran guru era digital
dalam pembelajaran yang dianggap mempengaruhi visi, tanggung jawab,
sensitivitas sosial, kemampuan logika dan kejujuran guru. Semua ini bermuara
pada peran guru di era digital, yaitu sebagai agen perubahan, pembaharuan
pengetahuan dan konsultan pembelajaran.
Hasil pembahasan: (1) dalam komunitas
digital global hendaknya paling tidak dilakukan tiga pembelajaran, yaitu
Pembelajaran yang menekankan pada: (a) konstruksi pencarian dan penemuan; (b)
kreativitas dan inisiatif; (c) interaksi dan kerjasama; (2) peran guru dalam
pembelajaran era digital adalah guru sebagai: (a) sumber belajar; (b)
fasilitator; (c) pengelola; (d) demonstrator; (e) pembimbing; (f) motivator;
(g) evaluator; (3) tantangan guru era digital; 4) strategi mengatasi tantangan:
guru menjadi jembatan revolusi. Dengan cara menjadikan dirinya sebagai
motivator, yang menggerakkan anak didik pada sumber belajar yang dapat diakses.
1. Tugas
Mandiri
A. (1) Menggunakan media berupa
smartphone maupun PC/laptop juga alat
ektronik lain semisal TV dan radio dalam mencari informasi, (2) Menggunakan power point untuk menyampaikan
pembelajaran, (3) Menugaskan siswa untuk mencari sumber informasi di internet.
B. Contoh
konkret pemanfaatan teknologi dan media informasi pada pembelajaran abad 21 yaitu (1) Pemanfaatan jaringan
internet untuk membuka situs pencari laman seperti google atau yahoo atau sources yang lain guna
mencari informasi berkaitan dengan materi pembelajaran yang sedang dibahas, (2) Penggunaan teknologi seperti
LCD proyektor yang terhubung dengan smartphone atau PC/laptop untuk menampilkan
presentasi materi pembelajaran, (3)
Bisa digunakan siswa untuk mengerjakan tes secara daring (ulangan, try out,
ujian nasional), (4) Pengumpulan tugas secara daring
E. Peran Guru Sesuai NETS-T
Standar
|
Deskripsi
|
Memfasilitasi dan Menginspirasi
Pembelajaran dan Kreativitas Siswa. |
Guru menggunakan pengetahuan
mereka
tentang materi pelajaran, pengajaran dan pembelajaran, dan teknologi untuk memfasilitasi pengalaman yang memajukan pembelajaran siswa, kreativitas, dan inovasi baik di lingkungan tatap muka dan virtual. |
Merancang dan Mengembangkan
Pengalaman dan Penilaian Pembelajaran Digital-Age |
Guru merancang,
mengembangkan, dan
mengevaluasi pengalaman belajar otentik dan penilaian yang menggabungkan alat dan sumber daya kontemporer untuk memaksimalkan pembelajaran konten dalam kontak dan mengembangkan pengetahuan, keterampilan, dan sikap yang diidentifikasi dalam NETS-S. |
Model Kerja dan Belajar
Digital-Age.
|
Guru menunjukkan
pengetahuan,
keterampilan, dan proses kerja yang mewakili profesional inovatif dalam masyarakat global dan digital. |
Mempromosikan dan Model
Digital Citizenship dan
Tanggung Jawab
|
Guru memahami masalah dan
tanggung jawab sosial lokal dan global dalam budaya digital yang berkembang dan
menunjukkan perilaku hukum dan etika dalam praktik profesional mereka.
|
Terlibat dalam Pertumbuhan
Profesional dan Kepemimpinan. |
Guru secara terus-menerus
meningkatkan
praktik profesional mereka, memodelkan pembelajaran seumur hidup, dan memamerkan para pemimpin dalam komunitas sekolah dan profesional mereka dengan mempromosikan dan mendemonstrasikan penggunaan alat-alat digital dan sumber daya secara efektif. |
Belum ada Komentar untuk "PERAN TEKNOLOGI DAN MEDIA DALAM PEMBELAJARAN ABAD 21"
Posting Komentar