HAMPIR 80% MANUSIA DIDUNIA MENGHABISKAN 1/3 HIDUPNYA UNTUK TIDUR


BY Muhammad Darobi.

Pada umumnya para dokter menganjurkan bahwa tidur selama 8 jam per hari adalah gaya hidup yang sehat. Paradigma ini sebenarnya benar dan sah sah saja dan tidak masalah bagi hampir sebagian besar masyarakat dunia, namun tahukah anda?... bahwa dengan tidur 8 jam perhari maka usia dan waktu produktive anda berkurang setara dengan 1/3 total umur anda?.

Mari kita hitung secara matematika. jika dalam satu hari terdapat 24 jam, maka 8 jam tidur kita adalah 1/3 hari. Sama halnya pada saat kita berumur 60 tahun, maka sepertiganya dari umur kita (20 tahun) hanya  kita gunakan  untuk tidur. WOW,,,,, waktu yang lama sekali. Dimasa kecil kita hingga menginjak dewasa adalah hal yang wajar memiliki jam tidur yang panjang, tetapi bagi para pemuda yang berumur 20 tahun hingga 35 tahun sebaiknya berfikir lebih kreative dan realistis. mumpung masih muda dan kuat secara fisik.

Hal tersebut sebenarnya tidaklah menjadi masalah, tetapi kita harus menyadari bahwa masa muda kita tidaklah panjang. jika kita tidur 8 jam sehari pada saat usia produktivitasnya tinggi, maka bisa dipastikan waktu itu terbuang sia sia. Pada akhirnya kita akan menyesali dikemudian hari minimal 3,5-4 jam itu lebih dari cukup bagi para pemuda.

Lihat lah para peneliti dan scientist, Seperti yang kita ketahui bahwa hampir sebagian besar para peneliti dan ilmuan, mereka bekerja keras dan berpikir keras hanya untuk menciptakan sebuah terobosan dan inovasi dalam sains dan teknologi. mereka hanya tidur tidak lebih dari 3-4 jam tiap hari. hampir sebagian besar waktunya dicurahkan untuk berfikir dan bekerja hingga mencapai sebuah hasil yang memuaskan, tentunya membutuhkan waktu berpuluh puluh tahun hingga membuahkan hasil.

Diusia muda kita diberi kekuatan yang sangat luar biasa, kekuatan ingatan, berpikir, tubuh yang masih segar dan fit, masih mampu berjalan cepat dan masih bugar. sehingga kemampuan untuk berfikir dan bekerja masih maksimal...logikanya begini, jika yang muda yang masih memiliki power yang sempurna saja memerlukan waktu yang lama untuk menyelesaikan penelitiannya, lalu bagaimana dengan yang tua yang sudah mulai berkurang tenaganya?..

Semoga artikel singkat ini menjadikan inspirasi bagi kita semua sehingga tidak menyiakan waktu yang sedemikian berharga.

Seorang pujangga berkata " andai kita bisa mengulang kembali semua yang telah kita lakukan dimasa lalu, mungkin aku akan bahagia".  penyesalan tidak bermanfaat untuk saat ini. lakukan yang ingin anda lakukan sesegera mungkin ketika itu memungkinkan,,,



PESAN BUAT PEMUDA.

Jangan sia siakan waktu mudamu hanya untuk kegiatan yang tidak produktive tetapi isilah masa mudamu dengan aktivitas yang kreative dan bermanfaat. kapan lagi kita akan melakukan sebuah perubahan jika kita tidak awali dengan sebuah gebrakan. lihatlah kawan dekatmu, saudaramu, keluargamu bahkan lingkunganmu. jadikanlah mereka sebagai ajang perjuangan. bangunlah sisi sosial mereka dengan pengetahuan anda. Sehingga menjadi generasi yang maju dan kreative.

Seorang yang sukses tidak akan membiarkan waktunya terbuang karena HP (sms. telpon), pacaran berlebihan tanpa batas, dugem, games dan jalan jalan sebelum mereka menikmati jerih payah dari usahanya, dan akan berlaku terbalik bagi kita yang kurang cermat. bagi seorang yang sukses, mereka akan menikmati hasil dan bersantai ria di masa tuanya, sementara yang bersenang senang diwaktu muda akan bekerja keras dimasa tuanya. hal tersebut boleh saja dilakukan asal tidak kebablasan.





Belum ada Komentar untuk "HAMPIR 80% MANUSIA DIDUNIA MENGHABISKAN 1/3 HIDUPNYA UNTUK TIDUR"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel